PENILAIAN KELURAHAN BERSERI TINGKAT PROVINSI 2021

Tim penilai lomba Kelurahan Berseri Provinsi Jawa Timur melakukan penilaian lingkungan untuk Kelurahan Pakistaji Kecamatan Wonoasih Kota Probolinggo pada Selasa, 2 April 2021. Kegiatan dilakukan dikategori tingkat madya.

Tim penilai lomba Kelurahan Berseri Provinsi Jawa Timur melakukan penilaian lingkungan untuk Kelurahan Pakistaji Kecamatan Wonoasih Kota Probolinggo pada Selasa, 2 April 2021. Kegiatan dilakukan dikategori tingkat madya.

Tim penilai dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur, menanyakan kegiatan yang mendukung kebersihan lingkungan dan mengadakan verifikasi lapang. Dalam kegiatan ini terdapat 3 ( Tiga ) lokasi tujuan :
1. RW 03
2. RW 06
3. RW 07

Camat Wonoasih Kota Probolinggo Menyampaikan dalam pembukaan kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat sekitar dalam upaya pengelolaan lingkungan yang akan berkelanjutan.

“Dulunya di sini terkenal sebagai pemukiman kumuh. Hal ini yang mendasari Kelurahan dan Kecamatan serta warga sekitar untuk mengubah perilaku masyarakat,” katanya menjelaskan.

Melalui beberapa diskusi yang melibatkan tokoh masyarakat, dapat dilihat hasilnya bahwa kawasan ini telah menjadi kawasan edukasi. Di setiap rumah masyarakat sudah ada tanaman yang menggunakan bahan bekas dari kaleng cat, bungkus deterjen, botol bekas, dan lain-lain.

Ada pula Karangkitri, tempat khusus tanaman pangan, pembibitan, serta pengembangan tanaman yang dikelola dan dimanfaatkan warga sekitar. Serta terdapat kolam pembibitan Lele & Nila.

LINK TERKAIT