Sosialisasi Program Kampung Iklim Kelurahan Jrebeng Kidul Kota Probolinggo

KEL. JREBENG KIDUL, Kelurahan Jrebeng Kidul kembali mengadakan kegiatan Sosialisasi Program Kampung Iklim (Proklim) pada acara Sosialisasi Program Kampung Iklim yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Probolinggo.

KEL. JREBENG KIDUL, Kelurahan Jrebeng Kidul kembali mengadakan kegiatan Sosialisasi Program Kampung Iklim (Proklim) pada acara Sosialisasi Program Kampung Iklim yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Probolinggo.
Kegiatan dilaksakan 2 hari ( tanggal 14 April 2021 di Pantai Permata dan tanggal 15 April 2021 di Aula DLH )
Sosialisasi Program Kampung Iklim bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup serta upaya mitigasi dan adaptasi akibat dampak perubahan iklim. Sosialisasi Program Kampung Iklim ini dilaksanakan Pendopo Kelurahan Jrebeng kidul Kota Probolinggo dan diikuti oleh 40 (empat puluh) orang peserta yang berasal dari RT/RW Tokoh Masyarakat dan Kader PKK Kelurahan Jrebeng Kidul Kota Prhobolinggo.
Acara sosialisasi dibuka oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Probolinggo dan Camat Wonoasih Kota Probolinggo yang dalam sambutannya disampaikan bahwa sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam menghadapi serta mengurangi dampak/resiko bencana lingkungan akibat perubahan iklim. Selain Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Nomor 84 Tahun 2016 tentang Program Kampung Iklim, poin-poin penjabaran tentang Program Kampung Iklim yang yang disampaikan oleh narasumber adalah berbagai kegiatan adaptasi dan mitigasi serta perkembangan Program Kampung Iklim di Kota Probolinggo.
Camat wonoasih Kota Probolinggo menambahkan Melalui kegiatan sosialisasi ini diharapkan mampu mendorong partisipasi aktif masyarakat dan seluruh pihak agar bisa melaksanakan beberapa aksi mitigasi dan adaptasi untuk meningkatkan ketahanan terhadap dampak perubahan iklim.


LINK TERKAIT